FAQ Program Apply and Get & Special Bonus Livin’poin

Untuk Pengajuan Mandiri Kartu Kredit Melalui Aplikasi New Livin’ by Mandiri

 

Apa itu program Apply and Get ?

Program penawaran Mandiri Kartu Kredit berhadiah e-voucher senilai Rp 100.000,- (seratus ribu rupiah) kepada 2.300 (dua ribu tiga ratus) Nasabah pertama yang berhasil melakukan submit pengajuan Mandiri Kartu Kredit melalui New Livin’ by Mandiri.
 

Apa itu program Special Bonus Livin’poin ?

Pemberian tambahan bonus sebesar 2.300 Livin’poin kepada 2.300 (dua ribu tiga ratus) Nasabah pertama yang berhasil melakukan submit pengajuan Mandiri Kartu Kredit melalui New Livin’ by Mandiri.
 

  1. Nasabah perlu mengunduh/download aplikasi New Livin’ by Mandiri melalui Google Playstore atau Apple Store.
  2. Nasabah melakukan register/login ke aplikasi New Livin’ by Mandiri terlebih dahulu.
  3. Setelah Nasabah berhasil login ke New Livin’ by Mandiri, geser layar sampai ke bagian paling bawah yaitu bagian “Miliki Produk Lainnya!”.
  4. Pada bagian ‘Miliki Produk Lainnya!’ ini akan muncul menu “Kartu Kredit” yang dapat diakses/diklik oleh Nasabah terpilih yang masuk dalam kriteria penawaran Mandiri Kartu Kredit.
  5. Selanjutnya pilih “Kartu Kredit”, kemudian ikuti panduan pada layar untuk mengisi data pribadi yang diperlukan.
  6. Klik tombol “Kirim Pengajuan” yang ada di bagian paling akhir dari proses pengajuan Mandiri Kartu Kredit dan input e-PIN.
  7. Selanjutnya akan muncul informasi “Pengajuan Kartu Kredit Telah Sukses Diajukan” pada layar dan aplikasi Nasabah akan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Bank Mandiri.

  1. Promo hanya berlaku untuk pengajuan Mandiri Kartu Kredit melalui New Livin’ by Mandiri.
  2. Promo merupakan e-voucher sebesar Rp 100.000 yang akan dikirimkan melalui SMS ke nomor Handphone Nasabah dengan Sender “Bank Mandiri”.
  3. Bonus Livin’ poin akan dikirimkan ke akun Nasabah dan dapat dilihat melalui :
    • Billing Statement Mandiri Kartu Kredit.
    • Web/Apps Fiestapoin.
    • Feed di aplikasi New Livin' by Mandiri.
    • Tab Promo di aplikasi New Livin’ by Mandiri.
    • SMS Banking: ketik cek(spasi)fp kirim ke
    • Website bankmandiri.co.id pada menu “Check FP”.
    • Mandiri Call 14000.
  4. Periode promo berlaku untuk pengajuan Mandiri Kartu Kredit pada tgl 2 Oktober s/d 31 Desember 2021 selama kuota masih tersedia.
  5. Promo berlaku apabila Nasabah telah berhasil menyelesaikan (submit) pengisian data pribadi yang diperlukan untuk pengajuan Mandiri Kartu Kredit dan muncul informasi “Pengajuan Kartu Kredit Telah Sukses Diajukan” pada layar New Livin’ by Mandiri.
  6. Promo berlaku untuk 1x / Nasabah / Periode Promo.
  7. Link berisi kode e-voucher dan pemberian Livin’ poin akan dikirimkan kepada Nasabah paling lambat 14 hari kerja sejak Nasabah melakukan submit pengajuan Mandiri Kartu Kredit melalui New Livin’ by Mandiri.
  8. Bank Mandiri dapat menggugurkan hak Nasabah untuk mendapatkan promo e-voucher dan Livin’ poin apabila ditemukan tindakan yang dianggap sebagai penyalahgunaan dan/atau kecurangan dan/atau menimbulkan kecurigaan lainnya.

  1. Klik link yang dikirimkan oleh Bank Mandiri melalui SMS,
  2. Ikuti panduan penukaran,
  3. Redeem e-voucher sebelum tanggal kadaluarsa yang diinfokan pada platform e-commerce yang bersangkutan.


Informasi lebih lanjut

Hubungi 14000.