Special Mileage Redemption Program
dengan Mandiri Kartu Kredit Signature 

Merupakan program khusus untuk Mandiri Kartu Kredit Signature dan Signature Golf berupa special redemption 1 Livin’poin untuk 1 Mileage.

Periode :hingga 31 Desember 2024

 

  1. Berlaku hanya untuk Mandiri Kartu Kredit Signature dan Signature Golf
  2. Berlaku untuk mileage GarudaMiles, KrisFlyer, AsiaMiles, ANA Miles, dan Airasia Rewards
  3. Skema konversi 1 Livin’poin untuk 1 Mileage
  4. Minimum penukaran 1.000 Livin’poin
  5. Maksimum penukaran 1.000 Livin’poin/bulan/kartu dengan skema konversi 1 Livin’poin menjadi 1 mileage sebesar 1.000 Livin’poin, pada periode Regular Program 1 April - 31 Desember 2024. 
  6. Jika nasabah mengajukan penukaran diatas batas maksimum penukaran Livin’poin maka selisihnya akan diproses dengan skema konversi regular yaitu,
    a. GarudaMiles: 2 Livin’poin untuk 1 GarudaMiles
    b. KrisFlyer: 3 Livin’poin untuk 1 KrisFlyer
    c. ANA Miles: 3 Livin’poin untuk 1 ANA Miles
    d. AsiaMiles: 3 Livin’poin untuk 1 AsiaMiles
    e. AirAsia Rewards: 2 Livin’poin untuk 1 AirAsia Reward
  7. Mileage yang sudah berhasil dikreditkan ke akun nasabah tidak dapat dikonversi kembali menjadi Livin’poin
  8. Program dapat dihentikan bank sewaktu-waktu sesuai kuota yang tersedia.
  9. Syarat dan Ketentuan program ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan bank.
  10. Penukaran program dapat dilakukan di https://www.mandirikartukredit.com/livinpoin/miles 

  1. Pemegang kartu sebelumnya harus telah memiliki nomor/kartu keanggotaan dari mileage terkait untuk dapat ditransfer kedalamnya.
  2. Mandiri Kartu Kredit nasabah dalam kondisi tidak terblokir
  3. Pada saat mengajukan penukaran mileage, pastikan Pemegang Kartu mengisi nama sesuai dengan nama yang terdaftar pada nomor keanggotaan mileage nya.
  4. Penukaran dapat dilakukan kapanpun selama periode program, selama pemegang kartu memiliki minimum jumlah Livin’poin yang dimaksud.
  5. Proses konversi Livin’poin menjadi mileage hanya akan dilakukan berdasarkan permintaan dari pemegang kartu. Tidak akan dilakukan secara otomatis untuk seluruh Livin’poin yang ada.
  6. Proses penukaran Livin’poin paling lambat membutuhkan waktu 10 hari kerja setelah tanggal penukaran. Cut Off Penukaran per-bulan setiap tanggal 20, penukaran diatas tanggal 20 akan ter-konversi dibulan berikutnya.
  7. Mekanisme penukaran Livin’poin ke mileage dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan bank.

  1. Nasabah yang telah melakukan penukaran Livin’poin menjadi mileage dapat menukarkannya menjadi tiket penerbangan masing-masing maskapai terkait (misal: KrisFlyer untuk Singapore Airlines). Akan tetapi, penukaran Mileage menjadi tiket penerbangan maskapai tidak dapat dilakukan melalui Bank Mandiri, namun langsung melalui channel Airlines masing-masing antara lain:

    Nama Maskapai

    Nama Mileage

    Channel Penukaran Tiket Penerbangan

    Garuda Indonesia

    GarudaMiles

    Singapore Airlines

    KrisFlyer

    Cathay Pacific

    AsiaMiles

    All Nippon Airways

    ANA Miles

    Airasia Rewards

    Air Asia

  2. Apabila nasabah ingin mengetahui jumlah mileage yang dibutuhkan untuk rute tertentu, nasabah dapat langsung melakukan pengecekan award charts di website airlines masing-masing.

Teruskan tingkatkan transaksi Anda dengan Mandiri Kartu Kredit. Setiap melakukan pembelanjaan/transaksi retail (non-cicilan) Rp 20.000 (berlaku kelipatan), nasabah berhak mendapatkan 2 Livin’poin.

Nasabah pemilik Mandiri Kartu Kredit dapat mengajukan penukaran antara lain melalui:

  • Website Mandiri Kartu Kredit di: bmri.id/miles
  • Mandiri Call 14000 atau MITA 08118414000